Tuesday, May 18, 2021

Lawan Kita Adalah Hoax Dan Virus Corona


Dalam kamus Oxford English Dictionary memperkirakan hoax berasal dari kata "hocus" yang merupakan kata kerja dan berarti menipu melalui rekayasa atau fiksi yang memikat dan nakal atau memainkan kepercayaan.

Dunia Maya adalah sebuah ruang baru yang bersifat imajiner, yang dalam lingkungan komunikasi berbasis komputer. Pertukaran informasi adalah salah satu aktivitas kunci di dunia Maya, maka tidak heran jika Jordan menyebutnya informasional space.

Aktivitas di dunia Maya terlihat jelas dalam kasus produksi dan peredaran hoax, berita palsu, dan ujaran kebencian yang masif didukung oleh penggunaan media baru, seperti path, Facebook, Twitter, WhatsApp, line, goggle +, dan sebagainya. Kasus ini tidak saja terjadi di Indonesia, tetapi juga di negara lainnya. 

Dari jumlah kurang lebih 270 juta penduduk di Indonesia adalah sebagin besar pengguna aktif internet dalam menjalankan berbagai aktivitas pribadi maupun sosialnya. Mereka inilah terget berbagai hoax, berita palsu, maupun ajaran kebencian yang diproduksi dan disirkulasikan oleh pihak-pihak tertentu di ruang siber yang orientasinya mempengaruhi pengguna media sosial sehingga mendapatkan keuntungan yang menggiurkan.

Tingginya penggunaan internet berbanding lurus dengan terbukanya akses informasi yang kemudian memberikan kesempatan untuk ikut terlibat aktif dalam penyelenggaraan negara dan memungkinkan individu pengguna untuk berpartisipasi pula dalam penyebaran hoax.

Disatu sisi, internet membuka ruang publik baru yang dapat melebarkan ruang-ruang demokratis sekaligus memperluas partisipasi warga dalam peroses demokratisasi 

Dilain sisi, internet dapat menjadi ancaman bagi demokrasi itu sendiri ketika individu menyebar luaskan berita hoax, palsu, dan ujaran kebencian yang kemudian potensi menimbulkan perpecahan. 

Jadi kita semua perlu berhati-hati dalam menshare sesuatu, jangan sampai kita adalah sebab atau tangan lainnya dalam proses penyebaran  berita hoax.  

sekarang, kita menghadapi pandemi covid-19 yang dimana, ada dua hal yang perlu dilawan yaitu hoax dan virus Corona. Mari yakinkan pada diri kita bahwa covid-19 tidak seseram media.

Ayo... lawan virus corona dengan tidak menyebarkan berita hoax. 

Mengutip perkataan dari Amin (komedian) bahwa berbahaya corona lebih berbahaya manusia. 


No comments:

Post a Comment

HmI Komisariat Metro Unimaju Wujudkan Kader HmI Maju

Mamuju – Pembukaan Basic Training Latihan Kader 1 (Lk-1), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Metro Unimaju, mengambil tem...