Friday, July 24, 2020

Acara ngopi bareng forkopimda bersama okp



Sabtu, 25 Juli 2020 - Ngopi bareng adalah salah satu jalan tengah untuk tetap menjaga tali silaturahmi, dalam agenda  ngopi bareng ini dihadiri oleh forkopimda sulawesi barat (Forum Kordinasi Pimpinan Daerah) dan beberapa OKP terdiri dari KNPI sulawesi barat, HMI Komisariat Metro STIE MM cabang manakarra, dan GMKI mamuju.

Tema ngopi bareng digelar perdana pada sabtu 25 Juli 2020 bertempat di warkop daeng arif jl.pengayoman, kel.rimuku, kec.mamuju, kab.mamuju. 

Ngopi bareng perdana  di era new normal berangkat dari maraknya peredaran narkoba di daerah sulawesi barat, jadi selain ngopi bersama, berlangsung pula dialog  antara OKP dengan forkopimda sulawesi barat. 

Berjalannya agenda ngopi bareng juga dimeriahkan pembagian doorprize oleh BNN sulawesi barat yang diberikan oleh tamu yang menjawab pertanyaan yang diberikan dengan tetap mematuhi protokol kesehatan. 

Orientasi daripada peredaran narkoba tak lain hanya untuk menghancurkan SDM pemuda yang terkena dampak peredaran narkoba khususnya di sulawesi barat. 

Olehnya itu, forum Kordinasi pimpinan daerah sulawesi barat dan okp membangun sinergitas untuk memberantas peredaran narkoba dan tetap hidup sehat tanpa narkoba. 




By As

By

No comments:

Post a Comment

HmI Komisariat Metro Unimaju Wujudkan Kader HmI Maju

Mamuju – Pembukaan Basic Training Latihan Kader 1 (Lk-1), Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Metro Unimaju, mengambil tem...